Resensi Film
Judul Film : The Avengers
Sutradara : Joss Whedon
Produksi : Marvel Studios
Hadirnya kekuatan jahat terhebat
yang belum pernah ada membuat keamanan global terancam. Sehingga memaksa
direktur S.H.I.L.D Nick Furry (Samuel L.
Jakson) meminta bantuan kepada tim “The Avengers”. Enam pahlawan superhero yang
terdiri dari Iron Man (Robert Downey Jr), Captain America (Chris Evans), Thor
(Chris Hemsworth), Black Widow (Scarlet Johansson), Hulk (Mark Ruffalo), dan Haw Keye (Jeremmy
Renner).
Untuk mencegah bencana yang
mengancam dunia, merekapun bersatu untuk melawan kekuatan jahat agar bumi tetap
damai. Masalahpun bertambah ketika musuh sejati Thor datang, Loki (Tom
Hiddleston), pertempuran antar superhero pun tak terhindarkan.
Film garapan Joss Whedon ini
diangkat dari serial komik Amerika ternama karangan Stan Lee. Di film ini pun
sutradara menghadirkan Stan Lee, sang pengarang yang berperan sebagai veteran
perang dunia II yang diminta nasehat oleh Captain America. Tak berlebihan jika
kehadiran The Avengers, disebut sebagai:
“The most important
superhero movie of all time”